5 Pilihan Tempat Hiburan Malam di Semarang

Bagi sebagian besar orang, malam digunakan untuk istirahat. Namun untuk sebagian orang, malam adalah waktunya untuk mencari hiburan dan melepaskan penat dari beban pekerjaan seharian. Ada beberapa tempat hiburan malam di Kota Semarang meski tak sebanyak ibukota Jakarta.

black-room-semarang

1. Black Room: Tak sekedar menjadi tempat pemuas party, penggemar electronic dance music (EDM), masyarakat milenial khususnya Semarang, Black Room yang resmi dibuka pada akhir tahun 2018 ini menjadi salah satu tempat hiburan malam yang populer di Kota Semarang.

Lokasinya berada di gedung E-plaza lantai 2 Simpang Lima, @blackroom_semarang menjadi tempat wajib bagi penggemar hiburan malam. Contact / RSVP : 0811 2888 670 / 0248456677. 📸 @ridwanryadi and @anggaady_

Pesta di Babyface Semarang2. Babyface, berada di area Semarang barat, merupakan salah satu night club dan karaoke terbaik di kota ini. Buka sejak tahun 2011, Babyface memiliki club dengan kapasitas 300 orang, beroperasi setiap hari Senin-Sabtu jam 22.00 – 03.00. Club ini secara regular menyuguhkan DJ , dancer, dan band terbaik untuk memuaskan para partygoers. Untuk karaoke, Babyface memiliki 15 room dengan berbagai ukuran. Ingin membuat private party? Salah satu room Babyface memiliki kapasitas 30 orang dengan fasilitas DJ.
Selepas karaoke, pengunjung bisa relaksasi atau mandi uap di Relique Spa yang berada di lantai 2. Babyface, alamat Jl. Puri Anjasmoro Blok E1/8 Semarang, Nomor Telepon (024) 7663 5555.

Liquid Cafe Semarang3. Liquid Cafe: Berada di kawasan segitiga emas kota Semarang, tepatnya di lantai 2 Thamrin Square, LIQUID Cafe Semarang merupakan satu tempat untuk clubing yang cozy, nyaman, friendly, dan tempat pilihan hang out bagi semua kalangan. Hiburan yang berkualitas berupa band TOP 40, DJ, Sexy Dancer untuk event reguler serta event khusus yang menghadirkan band papan atas tanah air.
Liquid Cafe, alamat Thamrin Square 2nd Floor, Jalan MH Thamrin No 5 Semarang. Nomor telepon (024) 330 41 988//358 4202.

Lobby_Executive_Club_Semarang4. Executive Club Karaoke & Bar. Beroperasi sejak tahun 2006 EC merupakan pelopor karaoke bertematik di kota Semarang. Dengan 17 room karaoke dengan berbagai ukuran. EC juga memiliki lounge yang memiliki bar, giant screen, soundsystem. Di lounge ini sering digelar live music secara regular setiap minggunya, pas bagi Anda yang ingin bersantai sambil menikmati beer atau cocktail.
Executive Club Karaoke & Bar, alamat Java Mall – Parkir P7, Jl. MT Haryono 992-995 Semarang. Nomor telepon (024) 8410 215.

5. Selain keempat tempat diatas masih ada beberapa tempat lain seperti: X-Point Lounge and Karaoke do Tanah Mas, New Side Pocket, Jl Agus Salum 7 (Miramar Resto). Eleven Lounge, Puri Anjasmoro blok DD. Club 123 di Jalan Pemuda (Hotel Novotel). Live Karaoke & Loung di Tanah Mas. X-Pool Karaoke & lounge Jl Kelud Raya 17 – 19 hingga Teratai Lounge Hotel Grand Candi, Jl Sisingamangaraja.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*